Ancaman PHK Resesi 2023, Ini 5 Pekerjaan Penyelamat

Optimis Hadapi Resesi 2023

Tahun 2023 dunia diprediksi akan mengalami ancaman resesi ekonomi global yang bisa berdampak pada PHK (pemutusan hubungan kerja). Berikut ini 5 pekerjaan yang bisa menjadi antisipasi keadaan tersebut.

Dikutip dari situs resmi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), definisi resesi ekonomi secara umum adalah suatu kondisi dimana perekonomian suatu negara mengalami penurunan berdasarkan dari produk domestik bruto (PDB), jumlah pengangguran, maupun pertumbuhan ekonomi yang bernilai negatif selama dua kuartal berturut-turut.

Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati telah berulang kali menjabarkan bahwa kondisi ekonomi dunia sedang tidak baik-baik saja. Hampir seluruh negara akan mengalami resesi ekonomi, termasuk Indonesia. 

Apakah negara kita bisa selamat dari ancaman kemunduran ekonomi tersebut? Tergantung semangat kita semua untuk selalu optimis dan bekerja lebih giat lagi.

5 Pekerjaan Penyelamat Ekonomi Kita

Sebelum resesi itu benar-benar terjadi (semoga tidak), ada baiknya kita melakukan antisipasi jika hal buruk menimpa kita, seperti terkena PHK.

Langkah antisipasi tersebut adalah dengan mencari penghasilan tambahan atau pekerjaan pengganti apabila perusahaan tempat kita bekerja saat ini terkena dampak resesi 2023.

Berikut ini beberapa pekerjaan penyelamat yang dikumpulkan media daring Benhil dari berbagai sumber, yaitu:  

1. Ojol (ojek online)

Pekerjaan ojol relatif mudah untuk dikerjakan dan siapa saja bisa bergabung. Pendapatan ojol juga sangat menjanjikan, baik sebagai sambilan atau pekerjaan utama.

Hal itu disampaikan oleh Gito (35 tahun) seorang ojol di Semarang yang sudah bergabung dengan Gojek sejak 2017.

"Saya bekerja dari jam 6 pagi sampai jam 5 sore nonstop, dan rata-rata mendapat uang 300 ribu rupiah," ujarnya pada Selasa, 6 Desember 2022.

Penghasilan tersebut cukup bagus di Semarang yang UMK (upah minimum kota)-nya Rp 3 juta. 

Jika Anda ingin bergabung menjadi ojol, berikut ini daftar 4 ojol paling cuan yang bisa menjadi referensi.

2. Menjual Kemampuan Digital

Dewasa ini banyak situs yang mencari orang-orang yang memiliki kemampuan digital, seperti content writer, desain grafis, translator, video editor, internet marketing, affiliate marketing dan berbagai pekerjaan freelancer. Beberapa situs itu adalah Upwork, Fiverr dan situs Indonesia Projects.co.id.

3. Bisnis Kuliner

Bisnis kuliner adalah usaha yang selalu bertahan dalam setiap kondisi, dari waktu ke waktu. Meski persaingan di bidang ini cukup tajam, namun mereka yang giat dan berbakat selalu menjadi pemenangnya, hingga sebagian bisa melegenda, seperti Seroja Bake, Bandung. Begitu juga dengan kuliner di kawasan Bendungan Hilir (Benhil) Jakarta.

4. Bidang Nonformal

Ada beberapa pekerjaan nonformal yang bisa dikerjakan saat pekerjaan formal telah selesai, di antaranya adalah petugas parkir, pengatur jalan, penyeberang jalan, makelar, dan lain-lain. 

Jangan salah, meski penampilannya (maaf) tidak necis, namun penghasilan tukang parkir itu bisa di luar perkiraan kita (bisa sampai Rp 500 ribu dalam sehari).

5. Memberikan Les

Saat ini banyak ayah dan ibu yang bekerja, sehingga mereka sudah lelah saat pulang. Jadi mereka membutuhkan tentor (guru les) untuk anak-anak mereka saat belajar di rumah. Kesempatan itu bisa dipakai oleh mereka yang suka mengajar les.

Mumpung resesi 2023 belum datang, lebih baik Anda mulai mencari tahu tentang 5 pekerjaan di atas, bisa juga langsung dimulai untuk menambah income. Sedia payung sebelum hujan, semoga berhasil. [Benhil]

Surga Tropis

Tropics Paradise is a collection of writings and papers presented at, from, and to the tropics. Actually, the tropics is a place that comfortable, warm, and affluent. But the situation goes undermined by the real interests that not coming from the tropics itself, such as politics, ideology, lifestyle, and others. So for that matters, Tropical Paradise wants to restore a beautiful sense of the area.

Previous Post Next Post

Contact Form