5 Ciri Loker Penipuan, Nomor 1 Sering Makan Korban

Penipuan Loker

Tingginya minat pencari kerja di negeri ini membuat beberapa pihak memanfaatkannya untuk menarik keuntungan dengan cara menipu. Berikut ini 5 ciri loker (lowongan kerja) yang tujuannya untuk menipu.

Pada dasarnya sesuatu hal yang tampak berlebihan patut diwaspadai. Hal itu juga berlaku pada loker yang banyak diiklankan di media atau di platform modern, di mana di antaranya banyak menawarkan posisi bagus dengan gaji tinggi tanpa menuntut pengalaman kerja.

Mereka memanfaatkan para calon tenaga kerja (canaker) yang baru lulus sekolah atau fresh graduate yang biasanya belum berpengalaman dalam hal loker. Lowongan yang muluk dan tidak masuk akal jelas hanya jebakan.

Berikut ini Benhil mengumpulkan dari berbagai sumber, 5 ciri loker penipuan, yaitu: 

1. Menyebut Gaji Besar yang Tidak Wajar

Setiap canaker pasti mempertimbangkan gaji yang akan diterima. Semakin besar gaji yang ditawarkan, semakin menarik untuk dicoba. Hal itu yang dipakai penipu untuk memancing mangsa.

Dalih penipu tersebut adalah meminta uang admin atau uang jasa kerja dan menjanjikan gaji besar apabila telah diterima nanti. Tergiur janji itu, maka banyak canaker yang membayarnya. Setelah berhasil menghimpun dana, penipu itu menghilang dengan segera dan pindah ke tempat lain untuk melancarkan aksi serupa.

Pantauan Benhil di media sosial (medsos), penipuan loker model ini termasuk masih banyak terjadi dan banyak memakan korban.

2. Dijanjikan kerja di BUMN (badan usaha milik negara)

Setiap canaker pasti akan bangga jika bisa bekerja di BUMN yang menjanjikan gaji besar, kesejahteraan hidup, dan jenjang karier. Kondisi tersebut dimanfaatkan penipu untuk menjerat korban.

Tidak main-main, mereka mencatut nama BUMN besar, seperti BRI, Pertamina (atau anak perusahaanya), Perkebunan Negara, dan masih banyak lagi. Lengkap dengan gaji awal yang akan diterima.

Padahal untuk memastikan loker BUMN itu penipuan atau tidak sangat mudah, canaker tinggal buka websitu perusahaan tersebut. Jika loker tersebut tidak ada di website, berarti bisa dipastikan itu penipuan.

Namun, seandainya loker itu terdapat di website BUMN, sebaiknya canaker tetap harus apply atau melamar lewat jalur resmi perusahaan. Bukan lewat calo atau pihak yang mengaku sebagai orang dalam.   

3. Meminta Biaya Transportasi 

Penipuan loker yang meminta uang tranport biasanya terjadi pada canaker yang tinggal di luar kota. Mereka ditelepon oleh orang yang mengaku sebegai penyedia kerja untuk mengirimkan uang guna keperluan transportasi ke kota yang akan menyelenggarakan tes kerja. Waktu yang disediakan untuk mengirimkan uang sangat singkat, biasanya sekitar 1-2 jam.

Tujuan waktu yang singkat itu adalah agar canaker tidak bisa berpikir jernih dan logis. Sebisa mungkin mereka memenuhi permintaan dari penyedia kerja itu. Setelah uang ditransfer, mereka biasanya baru sadar kalau itu hanya penipuan.

Setiap perusahaan yang memanggil canaker ke luar kota, sudah pasti menyediakan tranportasi dan keperluan lain. 

4. Meminta Biaya Akomodasi

Mirip dengan uang tranportasi, penipuan loker yang meminta uang akomodasi atau penginapan biasanya terjadi pada canaker yang tinggal di luar kota. Perlu diingat, setiap perusahaan yang memanggil canaker untuk melaksanakan tes kerja di luar kota pasti menyediakan akomodasi dan transportasi bagi canaker.

Jika perusahaan itu tidak menyediakan tranportasi dan akomodasi, biasanya hal itu disampaikan saat pihak personalia memanggil canaker untuk keperluan tes kerja. 

Setiap perusahaan sudah pasti tidak akan meminta uang untuk tranportasi atau akomodasi pada canaker.

5. Meminta Biaya Tes Masuk

Penipuan loker yang meminta biaya tes masuk termasuk marak. Biasanya mereka bertempat di sebuah ruko (rumah toko) yang digunakan untuk proses rekrutmen karyawan.

Biaya yang diminta biasanya meliputi tes psikologi, tes tertulis, tes kemampuan, dan lain-lain. Setelah mengerjakan tes biasanya mereka dipastikan bisa meraih pekerjaan yang bergengsi, seperti yang pernah diulas di artikel Mengulik Penipuan Berkedok Lowongan Kerja di Yogyakarta.

Demikian 5 ciri loker ini bisa menjadi panduan agar canaker tidak menjadi korban penipuan selanjutnya. [Benhil]


Surga Tropis

Tropics Paradise is a collection of writings and papers presented at, from, and to the tropics. Actually, the tropics is a place that comfortable, warm, and affluent. But the situation goes undermined by the real interests that not coming from the tropics itself, such as politics, ideology, lifestyle, and others. So for that matters, Tropical Paradise wants to restore a beautiful sense of the area.

Previous Post Next Post

Contact Form