5 Daerah Takjil Murah dan Nikmat Ramadan 2023 di Yogyakarta

Takjil

Takjil masih merupakan hidangan favorit saat bulan puasa Ramadan 2023 atau 1444 Hijriah. Jika menyebut takjil murah dan nikmat, Yogyakarta masih merupakan tempatnya.

Tempat yang terkenal sebagai kota pelajar tersebut merupakan gudangnya makanan ringan yang pada bulan Ramadan disebut takjil. Berikut ini 5 daerah dengan takjil murah di Yogyakarta.

Pengertian takjil adalah makanan ringan yang disantap saat berbuka puasa. Biasanya makanan tersebut didominasi dengan rasa manis.

Aneka takjil yang tersedia di Yogyakarta meliputi:

- Gorengan (pisang goreng, mendoan, bakwan, dan lain-lain).

- Kolak dengan isian, seperti pisang, kolang-kaling, dan waluh.

- Aneka jajan pasar, seperti lemper, kue lumpur, nagasari, jadah, onde-onde, klepon, pukis, kue cucur, dan masih banyak lagi.

- Aneka bubur, seperti candil, sumsum, mutiara, ketan hitam, kacang hijau, dan lain-lain.

Aneka Bubur

- Martabak dalam berbagai rasa dan ukuran.

- berbagai makanan ringan, seperti bakpao, serabi, tahu bacem, lupis, dan lain-lain.

Selain makanan ringan, para pedagang yang menyediakan aneka takjil juga terdapat lauk atau sayur yang dimakan saat makan besar. Beberapa jenis masakan itu adalah:

Masakan Berbuka

- cap jay.

- Lodeh mangut.

- Siomay.

- Gule ikan.

- Gudeg.

- Ayam bakar, dan lain-lain.

Kenapa berbagai takjil dan masakan di Yogyakarta selain rasanya enak harganya juga murah? Karena sebagai kota pelajar yang penduduknya mayoritas adalah pendatang, tingkat konsumsi di kota tersebut sangat tinggi.

Jadi semakin laris produk makanan yang diproduksi akan semakin menurunkan biaya produksi. Rata-rata makanan ringan di Yogyakarta dijual dari harga Rp1.500,- hingga Rp4.000,-. Di samping itu, pilihannya juga sangat banyak.

Situs berita Benhil mengumpulkan dari berbagai sumber, 5 daerah yang banyak penjual takjil murah dan nikmat, yaitu:

1. Daerah UII (Universitas Islam Indonesia) Jalan Kaliurang KM 15. 

2. Di sepanjang Jalan Magelang.

3. Di Jalan Palagan Tentara Pelajar.

4. Di Jalan Parangtritis.

5. Daerah Wirosaban

Tentu saja masih banyak daerah lain yang menjual takjil yang murah dan nikmat, selain 5 tempat di atas.

Seumpama, maaf, Anda sedang benar-benar tidak punya uang, ada beberapa tempat yang menyediakan takjil gratis, yaitu Alun-ALun Kidul Yogyakarta, Masjid Jogokaryan dan Masjid Syuhada, dan masih banyak tempat yang lainnya. 

Selamat menjalankan puasa Ramadan 2023. [Benhil]

Surga Tropis

Tropics Paradise is a collection of writings and papers presented at, from, and to the tropics. Actually, the tropics is a place that comfortable, warm, and affluent. But the situation goes undermined by the real interests that not coming from the tropics itself, such as politics, ideology, lifestyle, and others. So for that matters, Tropical Paradise wants to restore a beautiful sense of the area.

Previous Post Next Post

Contact Form