Psikopat Terkejam di Dunia


Psikopat merupakan penyakit kejiwaan yang dicirikan dengan sifat egosentris dan antisosial seperti tidak memiliki empati, dan memiliki temperamen yang sulit diprediksi. Kelainan ini sangat berbeda dengan gila. Karena penderira kelainan ini memiliki kesadaran penuh atas segala perbuatannya. Berdasarkan penelitian sekita satu persen dari total populasi dunia mengidap gangguan mental tersebut. Psikopat sering dikenal sebagai pembunih , pemerkosa dan koruptor. Gangguan mental tersebut diprediksi timbul karena pengaruh genetik dan pengalaman traumatis masa kecil.

Seseorang menjadi psikopat biasanya tumbuh dari latar belakang keluarga yang tidak harmonis. Kelainan ini sering ditemukan pada kaum pria dibandingkan perempuan. Salah satu ciri yang paling sering ditonjolkan adalah, para psikopat merasa tidak bersalah bila melakukan suatu tindakan kekerasan terhadap orang lain. Merasa puas setelah berhasil membunuh atau menyiksa korbannya. Berikut adalah psikopat paling sadis yang dikenal sepanjang sejarah.

1.    Raja Leopold II

Leopold II terkenal saat memerintah Kongo (1885-1908). Ia menjalani pemerintahan yang brutal dimana dibawah pimpinannya jutaan orang Kongo tewas (5 sampai 20 juta korban). Tujuan dia adalah mengekstraksi karet dan gading dari wilayah Kongo. Untuk mencapai tujuannya ia menggunakan tenaga kerja paksa yang bekerja keras di bawah ancaman mengerikan dari pasukannya, Force Publique. Ancaman yang diberikan adalah apabila laki-laki yang gagal memenuhi kuota gading dan emas akan dimutilasi bahkan memotong  kedua tangan istri atau anaknya.

2.    Elizabeth Bathory

Elizabeth Bathory adalah psikopat wanita yang paling terkenal di dunia. Istri dari keluarga bangsawan Bathory ini ternyata memiliki kelainan jiwa sehingga mampu melakukan hal-hal diluar akal sehat manusia. Elizabeth telah membunuh setidaknya 650 perempuan. Dimana para perempuan itu dibunuh dengan cara dimutilasi dan disiksa. Elizabeth percaya bahwa darah para perempuan itu dapat membuat kulitnya tetap muda.

3.    Albert Fish

Albert Fish  adalah pembunuh berdarah dingin, pemerkosa, dan kanibal. Ia adalah psikopat terkenal dari Amerika. Korbannya berjumlah  100 orang lebih. Hamilton Howard Fish. lahir di kota Washington pada 19 Mei 1870, Fish mulai  membunuh sejak 1924 sampai 1932. Kebanyakan korbannya adalah orang-orang yang memiliki keterbelakangan mental, cacat, dan darah campuran Afrika-Amerika. Cara yang dia lakukan adalah menyiksa, memutilasi, dan akhirnya membunuh para korbannya.

4.    Ted Bundy

Ted Bundy adalah psikopat terkenal di muka bumi. Ted, pria yang berparas tampan dengan kepribadian menarik yaitu ternyata dirinya telah membunuh setidaknya 30 wanita pada saat ia dieksekusi pada usia 43 tahun. Aksi sadisnya tersebut bermula karena dirinya berpisah dengan kekasihnya. Perempuan yang menjadi korbannya memiliki ciri yang sama dengan mantan kekasihnya. Selain itu, ia ternyata memiliki kelainan lain yakni necrophilia, dimana dirinya sering melakukan hubungan badan dengan mayat sampai jasad tersebut membusuk.

5.    Adolf Hitler

Adolf Hitler adalah slah seorang  psikopat terkejam di dunia, sekaligus pemimpin terburuk di muka bumi sepanjang masa. Selama menjadi pemimpin Nazi tidak ada hal buruk yang tidak pernah dilakukannya. Dibawah kepemimpinan Hitler, Nazi menjadi satu-satunya partai yang berkuasa di Jerman.

Hitler dengan kejam menghabisi seluruh orang Yahudi di Jerman dan menciptakan orde baru yang bertujuan  sebagai counter atas ketidakadilan yang ia lihat ketika masa perang dunia I. Meskipun terkenal sebagai pemimpin kejam dan psikopat yang sangat sadis, ia berhasil meningkatkan perekonomian Jerman dengan sangat cepat.
Previous Post Next Post

Contact Form