Wine atau Whiskey, Manakah yang Cocok untuk Daerah Tropis?

Minuman Keras



Orang Indonesia yang hidup di daerah tropis tidak sering mengonsumsi minuman beralkohol untuk menghangatkan badan. Mereka perlu tahu minuman yang cocok untuk lidah mereka.

Secara umum terdapat 2 rasa minuman keras (miras), yakni yang terasa manis dan pahit. Untuk rasa manis bisa didapat pada jenis minuman wine, sedangkan ras pahit yang khas bisa diperoleh dari jenis minuman whiskey (whisky).

Di sini juga terdapat banyak produk wine atau anggur yang dibuat oleh pengusaha lokal, seperti Congyang, Anggur Orang Tua, dan Anggur Merah. Untuk liquor lokal yang rasanya mirip whiskey adalah arak.

Whiskey

Masyarakat biasanya menikmati liquor lokal untuk menghangatkan badan pada saat musim hujan, untuk menambah stamina, dan juga untuk mengakrabkan suasana pada suatu perayaan.

Tidak Perlu Campuran

Saat menikmati liquor, masyarakat tropis cenderung memilih yang murni atau tanpa campuran karena mereka lebih suka minum satu botol secara bersama-sama. Hal itu berbeda dengan kebiasaan minum orang kulit putih yang lebih suka privasi.

Cara minum satu botol bersama itu juga terkenal dengan istilah gelas melingkar, yakni setiap orang minum dengan gelas yang sama. Tujuannya untuk menunjukan tidak ada perbedaan di antara para peminum dan untuk membangun rasa persaudaraan yang lebih kuat.

Karena minum secara bersama itu menjadikan peminum di sini tidak bisa membuat minumannya berbeda rasa dengan yang lain. Mau tidak mau, dia harus terima rasa apa saja yang dari botol tersebut.

Berbeda kalau minum secara privasi, kita bisa meminta minumannya dicampur dengan rasa lain yang lebih pas dengan lidah peminumnya. Miras yang paling pas untuk ditambah campuran atau rasa lain adalah whisky

Oleh sebab itu, minum dengan cara gelas berputar untuk orang yang hidup di daerah tropis lebih pas memilih jenis miras wine yang rasanya sudah manis tanpa dicampur dengan rasa lain.

Selain itu, orang Indonesia sedari kecil sudah akrab dengan gula yang digunakan sebagai energi untuk daerah beriklim panas, sehingga bagi mereka rasa manis adalah yang paling cocok. [Benhil]

Surga Tropis

Tropics Paradise is a collection of writings and papers presented at, from, and to the tropics. Actually, the tropics is a place that comfortable, warm, and affluent. But the situation goes undermined by the real interests that not coming from the tropics itself, such as politics, ideology, lifestyle, and others. So for that matters, Tropical Paradise wants to restore a beautiful sense of the area.

Previous Post Next Post

Contact Form