Pertolongan Pertama Penanganan Luka Bakar dengan Bahan Alami

Perawatan Luka Bakar

 

Jakarta – Luka bakar yang disebabkan oleh air panas atau api awalnya akan membuat kulit kita terasa perih kemudian bergelembung dan berisi cairan. Selain rasa sakitnya yang mengganggu, setelah kering bekas luka pada kulit bisa mengganggu penampilan hingga membuat tak percaya diri. Untuk itu diperlukan penanganan luka bakar secepat mungkin.

Ada berbagai jenis luka bakar, salah satunya yang sangat parah atau dalam dan memerlukan operasi atau laser. Namun terdapat luka bakar yang berada di bagian kulit luar sehingga dapat dihilangkan dengan mudah dengan penanganan secara alami.

Untuk luka bakar bagian luar tersebut dapat ditangani dengan beberapa bahan alami, berikut bahan alami pertolongan pertama pada luka bakar yang dapat menghilangkan bekas luka gegara panas atau sundutan api.

 

6 Bahan Alami Penghilang Bekas Luka Bakar

1. Lidah Buaya

Lidah buaya memiliki kandungan senyawa aloin dan asam salisilat yang dapat membantumu menghilangkan bekas luka yang menggelap pada kulit secara alami.

Caranya mudah, kamu cukup mengambil gel bening yang ada pada lidah buaya. Lalu, mengoleskannya secara lembut ke bekas luka dengan gerakan memutar. Diamkan hingga benar-benar menyerap dan kering. Jika sudah kering bersihkan dengan air atau kain yang sudah dibasahi. Kamu bisa melakukannya sebanyak 2 kali dalam sehari untuk mempercepat luka bakar memudar.

2. Perawatan Luka Bakar Dengan Madu

Madu telah digunakan sejak zaman kuno sebagai pengobatan tradisional, merawat kesehatan. Tidak hanya dikonsumsi secara langsung madu juga dapat digunakan untuk masker dan menghilangkan bekas luka bakar. Kandungan antibakterinya dapat membantu kamu dalam penyembuhan luka secara alami dan menghilangkan bekas luka dengan noda hitam.

Oleskan madu ke atas bekas luka bakarmu, bungkus dengan perban dan biarkan semalaman. Lalu, di pagi hari kamu bisa melepasnya dan membersihkannya dengan air hangat. Lakukan hal ini setiap malamnya sebagai rutinitas agar bekas luka bakar segera hilang.

3. Kentang

Kentang mempunyai vitamin C, vitamin B6, potassium dan niacin yang dapat menghilangkan bekas luka bakar pada kulit dan juga memiliki enzim katekolase yang dapat menekan produksi melanin berlebih pada kulit.

Kamu dapat mengiris kentang kemudian menggosoknya ke atas bekas luka. Lakukan selama 20 menit, jika kentang sudah kering selalu ganti dengan yang baru. Kemudian bilas dengan air dingin dan ulangi hal proses ini paling tidak sekali dalam sehari.

4. Minyak Kelapa

Minyak kelapa memiliki kandungan vitamin E yang bisa memperbaiki masalah pada kulit. Selain itu, adanya asam lemak dan sifat antibakteri di dalamnya pun dapat membantu agar luka yang kita miliki tidak infeksi dan mencegah adanya bekas luka baru.

Cara pewawatan luka bakar dengan minyak kelapa, Kamu dapat menghangatkan beberapa sendok minyak kelapa, lalu usapkan ke luka bakar dan diamkan selama 1 jam hingga meresap. Ulangi proses ini 2 hingga 4 kali setiap hari.

5. Kunyit

Memiliki kandungan anti inflamasi dan antiseptik, kunyit dapat membantumu menyembuhkan dan menghilangkan bekas luka bakar yang menggelap.

Campurkan bubuk kunyit dengan susu hingga menjadi pasta, jika sudah tercampur rata oleskan ke daerah yang memiliki bekas luka selama 15-20 menit agar dapat memberikan hasil yang baik. Jika sudah, kamu dapat membilasnya dengan air hingga bersih. Lakukan proses ini empat kali dalam seminggu.

6. Cuka Apel

Cuka apel telah terbukti secara efektif dapat digunakan untuk penangan luka bakar. Meringankan salah satu masalah kulit yakni munculnya bercak pada kulit yang menyebabkan warna kulit tidak merata atau pigmentasi.

Cara mengobati luka bakar dengan apel, kamu dapat mencampurkan 4 sendok makan air dengan 2 sendok cuka apel. Celupkan kapas ke dalam campuran tersebut lalu oleskan pada bekas luka bakar dan biarkan hingga kering. Lakukan proses ini setiap malam sebelum tidur, dan cuci saat pagi hari. [Benhil]

Previous Post Next Post

Contact Form