Menjadikan Hobi Menjadi Profesi Yang Menjajikan

Untuk anda yang bekerja seharian full di kantor, atau anda yang lebih sering menyibukkan seharian mengerjakan bisnis yang sedang di tekuninya. Mulai sekarang coba pikirkan hal yang lebih bermanfaat dan tidak membuang waktu yang sangat berharga hanya sekedar hobi. Kata salah satu pejabat daerah bernama Ridwan Kamil selaku walikota bandung, “perkerjaan paling menyenangkan didunia ini adalah hobi yang dibayar”.



Nah tidak ada salahnya jika anda manfaatkan hobi yang sering anda lakukan di sela libur dari kerja atau istirahat untuk merealisasikan perkataan walikota bandung itu. 

Berikut beberapa jenis hobi yang bisa dijadikan sebagai profesi pekerjaan 

Menjadi penulis online
Bagi anda yang suka menulis, terutama untuk jenis penulisan website pasti sudah tau dong bahwa profesi sebagai penulis bisa menjadi tambahan atau bahkan menjadi pekejaan utama anda yang bisa di tekuni. Anda bisa menjadi salah satu kontributor di berbagai website yang membuka peluang pekerjaan tersebut.

Atau bisa bergabung dengan team penulis yang bergerak dibidang jasa penulisan artikel. Hal ini selain menyenangkan karena apa yang dikerjakan adalah hobi. Namun apa yang anda kerjakan bisa menghasilkan uang sebagai tambahan / tabungan atau bahkan menjadi tumpuan utama keseharian.

Ngegame online : Pekerjaan santai hasil serius
Jika anda masih seorang pelajar, game adalah salah satu aktifitas di sela kesibukan yang menumpuk untuk menghilangkan stress yang ada. Namun apa anda tau bahwa banyak gamers yang menghasilakan uang sangat banyak dari hasil nge-game nya?

Salah satu gamers tersukses di dunia adalah PewdiePie, gamers satu ini digadang-gadang salah satu gamers paling kaya di dunia. Dia merekam gamenya lalu meng-uploudnya di Youtube. Karena subcribernya yang sangat banyak mencapai puluhan juta, maka selain hasil bayaran dari YouTube itu seniri, PewDiePie juga banyak diajak kerjsama dari berbagai perusahaan yang bergerak di bidang game.

Fotografi : Rubah kebiasaan selfiemu menjadi penambah rupiah di dompet
Bagi anda yang suka selfie kemanapun berada, menggunakan kamera smartphone maupun menggunakan kamera DSLR, tidak ada salahnya jika anda ubah menjadi tambang penghasilan tambahan menjadi seorang fotografer. 

Tidak perlu harus menguasai berbagai kemampuan dalam pengambilan gambar, anda bisa membuka jasa foto di tempat wisata dengan berkeliling menawarkan ke beberapa pengunjuung tempat wisata. Atau bisa menjadi fotografer produk yang saat kini sangat di cari oleh para penjual online yang menginginkan penampilan foto produknya dengan baik dan menarik.

Editing video : Unggah hasil videomu di YouTube
Sebutan YouTuber pasti sudah tidak asing lagi di telinga anda, profesi satu ini saat ini sedang trend di Indonesia, karena bermunculannya para pengunggah video yang di uploud di YouTube. Mulai dari video keseharian, video lucu, video tutorial dan masih banyak lagi. Sudah banyak YouTuber terkenal yang menghasilkan pundi-pundi rupiah dari video yang di unggahnya, sebutnya misal chandraliow, edho zell, atau gamers yang gokil Tara Arts game Indonesia.

Nah untuk anda yang jago dalam edit video, lakukan edit sebelum mengunggahnya di YouTube. Hal ini akan membuat hasilnya lebih menarik dan menjadikan viewer atau penonton lebih betah. Karena salah satu penghasilan yang bisa anda dapatkan dari video yang di uploud adalah iklan yang di klik.

Bagaimana sudah ada rencana untuk menjadikan hobi menjadi sebuah profesi? Tidak perlu modal dan skill yang di asah dengan sekolah formal, karena skill yang anda miliki dengan senang hati di pelajari karena hobi.
Previous Post Next Post

Contact Form