4 KameraTerbaik Super Mahal Di Dunia

Bagi pecinta fotografi, indera penglihatan dan kamera adalah 2 hal yang sangat penting. Modal utama dalam menentukan objek yang akan dipotret adalah mata, maka indera ini sepatutnya dijaga dengan baik. Kemudian kamera, walau tidak ada batasan dan jenis tertentu yang diharuskan untuk memotret sebuah objek, namun memiliki kamera digital dan berlensa seperti menjadi kebutuhan tersendiri bagi fotografer.

Kamera yang dapat menghasilkan gambar berkualitas tinggi tentu bukan sembarang kamera. Resolusi kamera, tingkat sensor cahaya, besar apperture, sematan teknologi canggih seperti GPS dan fitur sosial media menjadi beberapa diantaranya yang menentukan harga jual kamera tersebut. Semahal apa kamera yang pernah ada di dunia? Berikut ini ulasan 4 Kamera Super Mahal di Dunia :




Image-leica-camera-benhilnet
Di peringkat pertama, Kamera Leica 0-Series Nr.107. Kamera Leica hanya diproduksi sebanyak 25 unit  di seluruh dunia. Kamera ini telah mencatat sejarah awal kamera yang diproduksi dan dieksport ke luar negara, dari Jerman ke New York. Kamera mahal identik dengan resolusi tinggi, dengan lensa Carl-Zeiss atau tele, dan kecanggihan image stabilization, dan semacamnya. Namun tidak dengan Leica 0-Series Nr.107  yang telah berumur 88 tahun. Kamera antik ini dilelang dengan harga sebesar US$ 1.900.000 atau setara Rp 16.200.000.

Image.daguerrotype-camera-benhillnet
Jangan dikira barang old-fashioned berharga murah, Kamera Susse Freres Daguereotype adalah salah satu dari 2 kamera jaman dahulu yang pernah dijual ke publik. Kamera Daguerreotype dibuat oleh Maison Susse Freres di tahun 1839 dengan lensa buatan Charles Chevalier, yang membuat kesepakatan kerja sama dengan Louis Jacques Mande Daguerre, penemu Daguerreotype. Saat ini kamera tersebut dipajang di WestLicht, Wina, Austria. Harga kamera ini didapuk yang paling mahal sepanjang sejarah, US$978,000. Setara Rp 13.076.838.000.
tidak dengan kamera yang sudah berusia 175 tahun ini.

Image-phase-one-p65-camera-benhillnet
Phase One P65 Plus Back 645 adalah kamera digital modern dengan format medium yang bersensor setara dengan SLR high-end. ISO tinggi 3200 bisa ditangkap dengan mudah dengan sensor kamera ini. Resolusi awal kamera ini adalah 65 megapixel, bisa menjadi 15 megapixel lebih tajam dengan sensor tersebut. Terdapat 3 port USB, zoom konstan, dan slot FireWire 800. Phase One P65 Plus dibanderol dengan harga Rp 658 juta-an atau US$ 54,860.


Image-camera-hasselblad-benhillnet
Kamera Hasselblad H4D 200MS adalah salah satu kamera high-end yang dibuat oleh pembuat kamera terbaik sedunia. Ia menyematkan kamera dengan resolusi 50 megapixel, kemudian menambahkan fitur multishot dan mengkombinasikan 6 jepretan hingga mencapai resolusi setinggi 200 megapixels, membuat hasil gambar nyata dengan detail menakjubkan. Waktu yang dibutuhkan untuk menghasilkan jepretan 200 MP hanya 30 detik, tentunya diharuskan mengggunakan tripod. Rentang sensitifitas Hasselblad H4D adalah ISO 50 hingga 800, cocok untuk memotret subjek diam detail tinggi seperti mobil, perhiasan, dan sebagainya. Harganya? US$ 45,000 atau dalam bentuk rupiah sekitar 518 juta.
Previous Post Next Post

Contact Form